Cara Pasang File APK pada Android Anda – Alternatif untuk Google Play
Tidak bisa menemukan aplikasi di Google Play? Tidak masalah! Dengan mengunduh file APK, Anda bisa memasang aplikasi tanpa banyak kendala.
Pengguna kami terbiasa mendapatkan aplikasi dan game Android secara eksklusif melalui AndroidOut dan Google Play, tetapi ada jalan lain yaitu dengan cara mengunduh file APK di komputer dan memasangnya langsung pada perangkat Android Anda.
Ada beberapa alasan mengapa pengguna mau melakukannya, di antaranya adalah operasi Google Play yang mengalami error, kendala dalam mengakses WiFi atau jaringan 3G, bahkan karena keinginan memasang aplikasi yang telah dihapus oleh Google Play atau kebutuhan akan versi aplikasi lebih lama yang lebih kompatibel dengan perangkat pengguna.
Baiklah, tanpa banyak basa-basi lagi, mari kita menuju bagian menariknya!
1) Pertama-tama, Anda harus menemukan file APK dari aplikasi yang diinginkan. Anda bisa melakukannya dengan cara mencarinya di internet melalui komputer, tetapi berhati-hatilah terhadap sumbernya untuk menghindari perangkat pengintai dan virus.
2) Unduh file tersebut dan simpan dalam folder yang Anda inginkan. Jike filenya terkompresi, Anda harus membukanya dengan program yang sesuai (contohnya: dekompresi WinRAR) sebelum berlanjut ke langkah berikutnya.
3) Hubungkan perangkat Android Anda ke komputer menggunakan kabel USB.
4) Pada komputer, akses ponsel atau tablet Anda dan buka folder Unduhan. Salin file APK dari komputer dan tempel dalam folder ini. Jika Anda tidak memiliki memori internal yang cukup, Anda dapat menggunakan folder kartu SD.
5) Sebelum memasang file yang dipindahkan, Anda harus mengubah izin pengaturan dari unduhan luar pada perangkat Android. Masuk ke “Pengaturan”, lalu “Keamanan”, dan centang pilihan “Izinkan pemasangan aplikasi dari sumber lain”.
6) Pada ponsel atau tablet Android Anda, cari folder file pada memori internal dan buka folder unduhan (atau pada kartu SD Anda).
7) Pilih APK file dan tekan “Pasang”.
Dan sekarang aplikasi telah terpasang dan siap digunakan! Bagikan pengalaman Anda dengan pengguna komunitas AndroidOut lainnya.