Game RPG Terbaik Tahun 2015 untuk Android
Berbagai macam game beredar di Google Play dan tiap game tentu memiliki karakter pemainnya masing-masing. Misalnya, game kasual cocok untuk pemain yang ingin kesenangan singkat untuk menghabiskan waktu luang atau di sela-sela kesibukan.
Tetapi, ada game yang mengharuskan kita untuk ikut terjun di dalamnya dan mendedikasikan waktu yang cukup agar dapat menguasai game tersebut. Game ini merupakan RPG (role playing game), di mana semua aspek saling berhubungan dan dengan jalan cerita unik yang akan menarik minat pemain untuk waktu yang cukup lama. Ada sangat banyak RPG di Google Play, oleh karena itu kali ini kami akan membahas RPG terbaik yang dapat Anda pilih untuk dimainkan. Segera periksa daftar kami!
Road To Dragons
Anda penyuka naga dan monster? Maka RPG ini akan cocok untuk Anda! Selain berpetualang, Anda harus memecahkan teka-teki dan menentukan jalan Anda sendiri!
Fantasia Heroes
Bentuk tim pahlawan terkuat dan lakukan petualangan di dunia Fantasia 3D epik! Rasakan pengalaman petualangan tanpa henti dan berusahalah sekuat tenaga menyelamatkan dunia.
- [adsense]
ZENONIA S: Rifts In Time
Game ZENONIA versi terbaru telah hadir di Android! Salah satu fitur unik dalam game ini adalah sistem pertarungan langsung. Segera pilih profesi favorit Anda dan berpetualanglah dalam 9 dunia penuh tantangan.
WitchSpring
Misi Anda adalah menjalankan penyihir dan melatihnya setiap hari. Anda akan menentukan akhir kisah petualangannya, akankah berakhir buruk atau menjadi penyihir terkuat sepanjang masa?
Joe Dever’s Lone Wolf Complete
Nikmati sensasi petualangan seru berdasarkan cerita fiksi dari buku interaktif dalam game. Sistem pertempuran baru, grafis menakjubkan dan jalan cerita menarik akan membuat Anda betah memainkannya!