Cara Menyimpan Foto WhatsApp atau Instagram di Google Photos

Cara Menyimpan Foto WhatsApp atau Instagram di Google Photos 1

Aplikasi Google Photos berguna untuk mem-backup foto-foto yang kita ambil menggunakan kamera ponsel. Umumnya, Google Photos tidak akan mengunggah foto ke folder lain selain folder kamera ponsel. Artinya, kita tidak akan memiliki backup foto apa pun tanpa pengaturan khusus.

Aplikasi Whatsapp dan Instagram akan membuat folder khusus untuk menyimpan foto. Folder ini terhubung ke layanan aplikasi. Misalnya, WhatsApp menggunakan folder “WhatsApp Images” untuk menampung gambar-gambar yang kita terima dari chat. Sama halnya dengan folder “Instagram” yang menampung foto yang kita ambil dan unggah ke jejaring sosial.

Agar aplikasi Google Photos bisa menyimpan foto Whatsapp dan Instagram secara otomatis, kita harus mengaktifkan fitur backup dan sinkronisasi Google Photos untuk folder yang diinginkan.

Cara Menyimpan Foto WhatsApp atau Instagram di Google Photos 2

Inilah langkah-langkah untuk menyimpan foto WhatsApp atau Instagram di Google Photos.

  • Bukalah menu samping pada aplikasi Google Photos.
  • Kemudian, pilihlah opsi “Pengaturan”.
  • Setelah masuk ke halaman Pengaturan, pilihlah “Backup & Sinkronisasi”.
  • Di halaman ini, pilihlah “Backup folder perangkat”.
  • Kemudian, geser saja tombol di sebelah folder yang ingin disimpan di aplikasi Google Photos.
  • Untuk aplikasi WhatsApp, pilihlah folder WhatsApp Images“, sedangkan untuk aplikasi Instagram, pilihlah “folder Instagram.

Bagaimana jika ada foto-foto baru yang diambil setelah menyinkronkan folder-folder di atas? Tenang saja, Google Photos akan secara otomatis menyimpan foto baru Anda. Jika Anda ingin menyimpan folder foto lain di aplikasi Google Photos, ulangi langkah 5 untuk folder yang baru. Mudah, bukan?

Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram
Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram

Telegram adalah salah satu aplikasi pesan instan yang banyak digunakan, nggak cuma buat chatting, tapi juga buat berbagi berbagai macam file. Mulai dari foto, video, sampai dokumen penting kayak PDF atau presentasi kerja, semuanya bisa dikirim lewat Telegram. Tapi pernah ngga…

Cara Membuat dan Menggunakan Koleksi Instagram
Cara Membuat dan Menggunakan Koleksi Instagram

Instagram sudah menjadi bagian dari keseharian kita. Mulai dari foto, video, hingga reels, ada banyak konten seru yang bisa kita nikmati. Tapi, gimana kalau kamu ingin menyimpan postingan favorit tanpa harus scroll panjang-panjang? Nah, di sinilah fitur koleksi Instagram jadi…

Cara Memberi Komentar Publik di Story Instagram
Cara Memberi Komentar Publik di Story Instagram

Story Instagram bukan hanya untuk berbagi momen sehari-hari; fitur ini juga menyediakan cara seru untuk berinteraksi dengan teman, influencer, atau brand favorit. Kini, kamu bahkan bisa meninggalkan komentar publik di story temanmu! Jika kamu ingin tahu cara melakukannya dan …