5 Aplikasi Android Paling Menguras Baterai: Facebook, Spotify Music
Apa yang menyebabkan ponsel Android boros baterai? Sebenarnya, pemrosesan dalam aplikasi dan penggunaan data seluler atau kuota yang terlalu banyak adalah penyebabnya.
Tidak hanya baterai, aplikasi semacam itu akan memenuhi resource dan menghambat kinerja ponsel kita. Jadi, kalau ponsel Anda tiba-tiba terasa lambat, cek aplikasi yang terakhir kali dipasang. Bisa jadi aplikasi itu pelakunya. Menurut riset Avast, ada 5 aplikasi Android paling menguras baterai yang akan kita ulas berikut ini.
Facebook
Facebook memang terkenal sebagai aplikasi yang menyebabkan baterai boros. Kebanyakan aplikasi media sosial memang membutuhkan resource besar dan menggunakan koneksi data seluler yang cukup intens. Update status dengan gambar, postingan video, dan streaming konten lainnya menjadi penyebab borosnya baterai. Kalau tidak ingin boros baterai, cobalah menggunakan Facebook Lite, versi aplikasi Facebook yang lebih hemat kuota dan baterai.
Spotify Music
Spotify adalah aplikasi streaming lagu yang terkenal di Indonesia. Aplikasi ini juga menggunakan banyak resource ketika mengunduh lagu atau streaming dari internet. Sebenarnya, semua aplikasi streaming lainnya seperti Youtube atau Netflix memang menyebabkan baterai berkurang dengan cepat. Jadi, setiap kali kamu memutar lagu di Spotify, ingatlah untuk men-charge penuh baterai, ya.
Snapchat
Meskipun banyak digemari, Snapchat juga salah satu aplikasi yang menguras baterai dengan cepat. Bagaimana tidak, fitur streaming dan video call dengan gambar-gambar pada aplikasi ini membutuhkan resource dan koneksi data 3g/4g yang cukup besar. Lebih baik Anda memblokir aplikasi ini dari penggunaan data seluler dan hanya menggunakan WiFi saja. Jadi, kuota dan baterai pun lebih hemat. Selain Snapchat, aplikasi Line dan BBM pun juga boros, lho!
Buku Gratis – Ebook Wattpad
Aplikasi pembaca e-book seperti Wattpad kini mulai banyak diunduh oleh anak muda. Sayangnya, aplikasi ini cukup menguras baterai ponsel Anda. Penyebabnya adalah Wattpad harus mengunduh banyak sumber agar Anda bisa membaca e-book dengan baik dan nyaman. Tapi, tentunya kalau Anda adalah penggemar buku, boros baterai tidak terlalu masalah, bukan?
Clean Master(Cleaner) – FREE
Alih-alih membersihkan dan mengoptimalkan ponsel Anda, aplikasi Clean Master malah menyedot tenaga baterai cukup banyak. Bagaimana tidak, aplikasi utilitas ini terus berjalan di latar belakang dan memiliki banyak iklan. Hal ini berpotensi untuk terus mengunduh iklan dan menggunakan data seluler Anda. Jangan kaget kalau kuota data Anda juga ikut menjadi boros.