Cara Menyembunyikan Ikon Mengetik dan Dilihat di Facebook Messenger

Iage 1 Cara Menyembunyikan Ikon "Mengetik" dan "Dilihat" di Facebook Messenger

Seperti aplikasi perpesanan pada umumnya, Facebook memberitahu ketika seseorang telah melihat pesan Anda atau sedang mengetik. Ini berguna untuk mengetahui apakah orang tersebut telah membaca pesan atau belum. Namun tidak semua orang nyaman dengan hal ini. Mungkin Anda sibuk dan tidak sempat membalas pesan, walaupun Anda telah membaca pesan tersebut. Untuk itu, berikut adalah cara menyembunyikan ikon “mengetik” dan “dilihat” di Facebook Messenger.

Cara Menyembunyikan Ikon Dilihat di Facebook Messenger Desktop

Tidak ada opsi resmi dari Facebook yang memungkinkan Anda untuk menyembunyikan ikon “dilihat” setelah Anda melihat pesan seseorang. Oleh karena itu, Anda bisa menggunakan extention peramban Chrome yang diklaim bisa melakukan hal ini, di antaranya yakni Unseen: Chat Privacy dan Messenger Unread.

Cara Menyembunyikan Ikon Dilihat di Facebook Messenger AndroidManfaatkan Pratinjau

Smartphone memungkinkan Anda untuk melihat pratinjau pesan yang masuk, baik berupa pop up atau hanya notifikasi. Dengan ini, Anda bisa melihat dan mengetahui isi pesan tanpa harus membaca pesan. Anda cukup melihat pemberitahuan dari pop up atau bilah pemberitahuan. Cara mengaktifkan pratinjau di Facebook Messenger Android:

  • Buka Messenger dan ketuk profil Anda.
  • Ketuk Notifikasi & Suara.

Iage 2 Cara Menyembunyikan Ikon "Mengetik" dan "Dilihat" di Facebook Messenger

  • Aktifkan toggle Pratinjau Pemberitahuan.

Iage 3 Cara Menyembunyikan Ikon "Mengetik" dan "Dilihat" di Facebook Messenger

Pastikan juga bahwa notifikasi Messenger aktif. Caranya:

  • Buka Setelan> Aplikasi & Pemberitahuan.
  • Ketuk Kelola Notifikasi.

Iage 4 Cara Menyembunyikan Ikon "Mengetik" dan "Dilihat" di Facebook Messenger

  • Pilih Messenger. Di sini, Anda bisa meninjau berbagai opsi notifikasi untuk Messenger.

Iage 5 Cara Menyembunyikan Ikon "Mengetik" dan "Dilihat" di Facebook Messenger

Gunakan Mode Pesawat

Trik lainnya untuk melihat pesan tanpa menimbulkan ikon “dilihat” adalah dengan menggunakan mode pesawat. Mengaktifkan mode pesawat sebelum membaca pesan memungkinkan Anda untuk membaca pesan tanpa terdeteksi oleh Messenger bahwa Anda telah membacanya. Caranya:

  • Setelah pesan masuk, nyalakan mode pesawat.
  • Buka Messenger dan lihat pesan.
  • Tutup paksa aplikasi dengan cara membuka tab aplikasi yang berjalan> geser Messenger ke atas. Ini mencegah Messenger mendeteksi bahwa Anda telah membaca pesan. Setelah itu baru matikan mode pesawat.

Itulah beberapa trik untuk menyembunyikan ikon “mengetik” dan “dilihat” di Facebook Messenger.

  1. Messenger

    Messenger

    Aplikasi untuk berkirim pesan dengan teman-teman FacebookAnda. Anda bisa berkirim pesan pribadi maupun pesan grup di aplikasi ini lengkap dengan emoji, stiker, foto, dan video. Gunakan fitur panggilan suara dan panggilan video gratis untuk menelepon teman atau grup.

  2. Facebook

    Facebook

    Memungkinkan pengguna untuk tetap terhubung dan mengelola Facebook langsung dari smartphone. Jelajahi lini masa, buat status, ubah foto profil, dan kirim pesan di Facebook melalui smartphone Anda. Dapatkan pemberitahuan ketika teman menyukai atau mengomentari kiriman Anda.

Cara Membersihkan Saran Pencarian Instagram
Cara Membersihkan Saran Pencarian Instagram

Anda pasti pernah melakukan pencarian di Instagram, entah dengan mencari akun, tagar, atau lainnya. Instagram menyimpan riwayat pencarian ini dan menampilkannya kembali ketika Anda melakukan pencarian baru. Hal ini mungkin tidak diinginkan, misalnya ketika Anda tidak ingin or…

Cara Mengunduh Pesan Suara dari Telegram
Cara Mengunduh Pesan Suara dari Telegram

Anda ingin mengunduh pesan suara dari Telegram untuk disimpan di ponsel Anda atau digunakan untuk hal lain? Ikutilah cara mengunduh pesan suara dari Telegram berikut ini. Cara Mengunduh Pesan Suara dari Telegram Buka Telegram dan temukan pesan suara yang ingin Anda unduh. And…

Cara Menambahkan Tombol Kontak di Instagram
Cara Menambahkan Tombol Kontak di Instagram

Jika Anda merupakan seorang profesional atau memiliki bisnis dengan akun Instagram, menambahkan detail kontak di profil Anda akan memudahkan klien atau pelanggan menghubungi Anda. Berikut adalah cara menambahkan tombol kontak di Instagram. Cara Menambahkan Tombol Kontak di In…

Cara Mengirim Pesan ke Beberapa Kontak di WhatsApp
Cara Mengirim Pesan ke Beberapa Kontak di WhatsApp

Anda ingin mengirimkan pesan yang sama ke beberapa kontak sekaligus di WhatsApp? Anda mungkin perlu melakukan ini misalnya ketika ingin mengirimkan pesan ucapan hari raya atau sebagainya. Berikut adalah cara mengirim pesan ke beberapa kontak di WhatsApp. Meneruskan Pesan Cara…