Telegram X atau Telegram: Mana yang Harus Anda Pilih?

Image 3 Telegram X atau Telegram: Mana yang Harus Anda Pilih?

Beberapa waktu lalu, Telegram meluncurkan sebuah versi baru yang diberi nama Telegram X. Apa perbedaan di antara keduanya, dan yang mana yang terbaik untuk Anda gunakan? Berikut adalah pembahasan Telegram X atau Telegram: mana yang harus Anda pilih?

Antarmuka Pengguna

Telegram X memiliki antarmuka yang sedikit berbeda dengan Telegram. Aplikasi Telegram memiliki opsi panggilan sendiri di menu, sedangkan di Telegram X chat dan panggilan dipisah dalam tab seperti WhatsApp. Menu geser kanan di Telegram X juga berbeda dari Telegram, di mana opsi yang ditampilkan lebih sedikit daripada Telegram. Telegram X juga terasa lebih cepat daripada Telegram berkat animasinya yang mulus.

Image 1 Telegram X atau Telegram: Mana yang Harus Anda Pilih?

Mode Malam dan Mode Balon

Telegram X juga menyediakan mode malam tersendiri yang bisa diakses dari menu, dan bekerja dengan baik untuk layar OLED. Ada juga mode malam otomatis yang menggunakan sensor cahaya untuk bertransisi antara mode malam dan mode normal. Di Telegram, tidak ada mode malam tersendiri, tetapi Anda bisa mengganti tema untuk mendapatkan efek gelap yang serupa.

Di Telegram X, terdapat toggle mode balon untuk menyalakan tampilan chat dalam balon chat. Tampilan ini adalah tampilan standar di Telegram, tetapi Anda bisa mematikannya di Telegram X dan melihat pesan dalam baris.

Tab Pesan Tersimpan

Di Telegram X, terdapat fitur pesan tersimpan, di mana Anda bisa menyimpan postingan, pesan, dokumen, dan media. Fitur ini tersedia di Telegram, tetapi tidak dalam tab yang memudahkan akses seperti di Telegram X.

Mode Lanjutan

Telegram X juga menawarkan Advanced mode atau mode lanjutan yang memungkinkan Anda menggunakan berbagai fitur tambahan, misalnya menyembunyikan papan tombol, menampilkan opsi forward, dan masih banyak lagi.

Image 2 Telegram X atau Telegram: Mana yang Harus Anda Pilih?

Gestur Baru

Di Telegram X, mengetuk lama pada chat dan channel menampilkan preview, dan memungkinkan Anda menyematkan pesan. Di Telegram, gestur ini hanya menampilkan opsi sematkan, hapus, hapus riwayat, atau tinggalkan channel.
Ada juga gestur di Telegram X yang memungkinkan Anda untuk membuat chat/grup/channel/chat rahasia baru. Cukup ketuk dan tahan tombol menulis di sudut kanan bawah. Di Telegram, Anda cukup mengetuk tombol tulis untuk melakukan ini.

Penghemat Data

Telegram X memiliki fitur penghemat data, yang membuat Anda menggunakan lebih sedikit data daripada Telegram.

Itulah beberapa perbedaan Telegram X dan Telegram untuk membantu Anda menentukan mana yang harus Anda pilih.

  1. Telegram

    Telegram

    Telegram adalah aplikasi obrolan yang cepat dan aman dengan enkripsi yang melindungi pesan, grup, dan media Anda. Anda juga dapat menggunakan fitur swahancur di aplikasi ini. Anda juga bisa mengirim berkas-berkas yang besar sekalipun dalam berbagai format.  Telegram dapat digunakan walau dalam jaringan yang lemah.

  2. Telegram X

    Telegram X

    Aplikasi alternatif untuk Telegram yang menawarkan kecepatan lebih dan fitur-fitur terbaru. Dengan aplikasi ini, Anda bisa mengirim pesan, stiker, foto, dan konten-konten lainnya. Tersedia juga fitur panggilan gratis ke sesama kontak Telegram. Aplikasi ini juga menawarkan tampilan yang berbeda dengan mode gelap.

Cara Menghindari Penipuan di Instagram
Cara Menghindari Penipuan di Instagram

Instagram telah menjadi salah satu platform media sosial yang paling populer di dunia, dengan jutaan pengguna aktif setiap harinya. Sayangnya, popularitas ini juga menarik perhatian para penipu yang berusaha memanfaatkan pengguna yang kurang waspada. Mulai dari penipuan jual …

Cara Membuat dan Mengelola Event di WhatsApp
Cara Membuat dan Mengelola Event di WhatsApp

WhatsApp kini memiliki fitur baru yang memungkinkan pengguna untuk membuat dan mengelola event langsung di dalam aplikasi. Berikut ini adalah panduan langkah demi langkah untuk menggunakan fitur event di WhatsApp. Cara Membuat Event di WhatsApp Buka WhatsApp. Pastikan aplikas…

Cara Menyembunyikan Akun TikTok di Android
Cara Menyembunyikan Akun TikTok di Android

Di era digital yang semakin maju, aplikasi media sosial seperti TikTok menjadi platform populer bagi banyak orang untuk berbagi kreativitas dan hiburan. Namun, ada kalanya kita merasa perlu untuk menjaga privasi lebih ketat dan ingin menyembunyikan akun dari pandangan publik …

Cara Menjadi Verified di TikTok
Cara Menjadi Verified di TikTok

TikTok telah menjadi platform media sosial yang sangat populer di seluruh dunia, dan mendapatkan tanda centang biru atau verifikasi di TikTok menjadi cara penting untuk membangun kredibilitas dan mendapatkan pengakuan. Dalam artikel ini, kami akan membahas langkah-langkah ten…

Cara Mengunci dan Menyembunyikan Chat Individu di WhatsApp
Cara Mengunci dan Menyembunyikan Chat Individu di WhatsApp

Anda tidak ingin chat WhatsApp Anda dilihat orang lain? Salah satu cara mencegah hal ini adalah dengan fitur kunci chat baru dari WhatsApp. Berikut adalah cara mengunci dan menyembunyikan chat individu di WhatsApp. Cara Mengunci dan Menyembunyikan Chat Individu di WhatsApp Bu…