Aplikasi Deepfake Terbaik yang Bisa Anda Gunakan untuk Kesenangan

Image 1 Aplikasi Deepfake Terbaik yang Bisa Anda Gunakan untuk Kesenangan

Deepfake adalah teknologi yang memungkinkan untuk memproyeksikan wajah seseorang ke tubuh orang lain dalam video.

Walaupun terdengar sedikit menakutkan dan ada pihak tak bertanggungjawab yang memanfaatkan teknologi ini untuk hal buruk, deepfake bisa digunakan untuk bersenang-senang, misalnya membuat video lucu. Berikut adalah beberapa aplikasi deepfake terbaik yang bisa Anda gunakan untuk kesenangan.

  1. REFACE: face swap videos

    REFACE: face swap videos

    Masukkan wajah Anda atau teman-teman dan keluarga di GIF populer, dan sebarkan kelucuannya kepada mereka. Gantikan wajah selebriti ternama dengan wajah Anda. Anda bebas bereksperimen dengan berbagai video dan gif yang terus ditambah dan diperbarui setiap harinya. Bagikan hasil karya Anda ke media sosial.

  2. FaceApp

    FaceApp

    Ubah wajah Anda secara total dengan bantuan aplikasi ini. Tambahkan janggut atau kumis, ubah warna rambut Anda menjadi berwarna-warni, gunakan berbagai efek make up dan pencahayaan, semua dapat dilakukan di FaceApp. Bisa juga menghilangkan noda di wajah, menghaluskan kerutan, dan masih banyak lagi. Lihat juga aplikasi yang sejenis dengan FaceApp.

  3. Deep Art Effects: Filter Foto & Filter Seni

    Deep Art Effects: Filter Foto & Filter Seni

    Transformasikan foto selfie Anda menjadi karya seni yang luar biasa dengan aplikasi Deep Art Effects. Teknologi Kecerdasan Buatannya mampu mengubah foto-foto Anda menjadi karya seni dengan lebih dari 50 gaya. Aplikasi ini tetap menjaga privasi pengguna, dengan tidak menyimpan foto pengguna dalam servernya. Jika Anda menyukainya, Anda mungkin akan tertarik juga dengan aplikasi untuk membuat efek foto kartun.

  4. FaceSwap - Photo Face Swap

    FaceSwap – Photo Face Swap

    Bertukar wajah dengan siapapun dapat dilakukan dengan aplikasi ini. Anda bisa menukar wajah-wajah dalam satu foto, atau dalam foto berbeda. Aplikasi ini mudah digunakan, dengan hasil yang realistis. Anda juga bisa bertukar wajah dengan para selebriti dengan mengunduh foto selebriti favorit Anda dan menggunakan aplikasi ini.

  5. Jiggy: Deepfake GIF Maker - Make anyone dance!

    Jiggy: Deepfake GIF Maker – Make anyone dance!

    Aplikasi di mana Anda bisa membuat teman-teman Anda menari. Tempelkan wajah teman Anda di lebih dari 100 tarian yang lucu dan unik. Tersedia juga berbagai filter lucu, filter dengan tema hari raya, dsb. Anda juga bisa mengubah gambar menjadi video, dan membagikan hasil karya Anda di media sosial. Jika Anda suka melucu dengan teman-teman Anda, maka Anda akan suka aplikasi untuk membuat Anda tertawa.

Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram
Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram

Telegram adalah salah satu aplikasi pesan instan yang banyak digunakan, nggak cuma buat chatting, tapi juga buat berbagi berbagai macam file. Mulai dari foto, video, sampai dokumen penting kayak PDF atau presentasi kerja, semuanya bisa dikirim lewat Telegram. Tapi pernah ngga…

Cara Membuat dan Menggunakan Koleksi Instagram
Cara Membuat dan Menggunakan Koleksi Instagram

Instagram sudah menjadi bagian dari keseharian kita. Mulai dari foto, video, hingga reels, ada banyak konten seru yang bisa kita nikmati. Tapi, gimana kalau kamu ingin menyimpan postingan favorit tanpa harus scroll panjang-panjang? Nah, di sinilah fitur koleksi Instagram jadi…

Cara Memberi Komentar Publik di Story Instagram
Cara Memberi Komentar Publik di Story Instagram

Story Instagram bukan hanya untuk berbagi momen sehari-hari; fitur ini juga menyediakan cara seru untuk berinteraksi dengan teman, influencer, atau brand favorit. Kini, kamu bahkan bisa meninggalkan komentar publik di story temanmu! Jika kamu ingin tahu cara melakukannya dan …