Cara Mengetahui Siapa yang Melihat Profil TikTok Anda
Salah satu fitur yang kontroversial di TikTok adalah fitur untuk melihat siapa saja yang melihat profil Anda. Jika Anda merupakan salah satu orang yang menginginkan fitur ini, bacalah artikel cara mengetahui siapa yang melihat profil TikTok Anda berikut ini.
Di masa awal berdirinya TikTok, fitur notifikasi yang memberitahu Anda jika ada orang yang melihat profil Anda sudah ada. Banyak yang tidak menyukai fitur ini, dan TikTok memutuskan untuk menghapusnya.
Namun, banyak juga pengguna yang merasa fitur ini berguna, dan terakhir, TikTok mengembalikan fitur tersebut dengan batasan, yakni hanya orang yang mengaktifkan fitur ini yang akan bisa melihat siapa yang melihat profilnya, tetapi ini berarti bahwa ia juga tidak bisa melihat profil orang lain secara anonim.
Jika Anda tidak masalah dengan hal tersebut dan tetap ingin mengetahui siapa yang melihat profil Anda di TikTok, Anda bisa mengikuti cara berikut.
Cara Mengetahui Siapa yang Melihat Profil TikTok Anda
- Pastikan aplikasi TikTok Anda telah diperbarui ke versi terbaru.
- Buka TikTok dan buka profil Anda.
- Ketuk ikon mata.
- Profil-profil yang melihat akun Anda selama 30 hari terakhir akan ditampilkan.
- Jika Anda tidak ingin profil Anda ditampilkan seperti ini ketika melihat profil orang lain, Anda bisa menonaktifkan fitur ini dengan mengetuk ikon Setelan, kemudian ketuk toggle untuk mematikannya.
- Selain itu, Anda juga bisa melihat profil orang lain secara anonim dengan cara log out dari akun TikTok Anda. Untuk selengkapnya, lihat cara menggunakan TikTok tanpa membuat akun.
Cara Mengendalikan Siapa yang Bisa Melihat Profil TikTok Anda
Jika Anda tidak nyaman dengan orang yang tidak dikenal melihat profil TikTok Anda, Anda bisa membuat akun Anda menjadi privat. Caranya:
- Buka TikTok dan buka profil Anda.
- Ketuk ikon menu di pojok kanan atas.
- Ketuk Pengaturan dan Privasi.
- Ketuk Privasi.
- Ketuk toggle di samping Akun Privat untuk mengaktifkannya.
Itulah cara mengetahui siapa yang melihat profil TikTok Anda. Lihat juga cara menyiapkan kontrol orang tua di TikTok.
Tik Tok
Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk membuat klip video pendek dengan musik latar, yang dapat Anda bagikan ke komunitas TikTok maupun ke jejaring sosial lainnya. Anda dapat membuat video dan menambahkan musik dari pilihan musik yang lengkap, serta mengedit video dengan efek spesial. Tonton dan unduh video TikTok yang menarik dari kreator favorit Anda.