Cara Menghubungi Bantuan WhatsApp di Android

Anda mengalami kesulitan atau masalah di WhatsApp, dan bingung harus menghubungi siapa? Jangan khawatir, ikutilah cara menghubungi bantuan WhatsApp di Android berikut ini.

Cara Menghubungi Bantuan WhatsApp di Android

Melalui Aplikasi WhatsApp

Jika aplikasi WhatsApp Anda masih berfungsi, Anda bisa menghubungi bantuan WhatsApp dengan cara:

  • Buka WhatsApp.
  • Ketuk ikon menu berupa tiga titik, kemudian ketuk Setelan.

Image 2 Cara Menghubungi Bantuan WhatsApp di Android

  • Pilih Bantuan.

Image 3 Cara Menghubungi Bantuan WhatsApp di Android

  • Pilih Hubungi kami.

Image 4 Cara Menghubungi Bantuan WhatsApp di Android

  • Ketik pesan Anda, kemudian ketuk Lanjut. Ikuti langkah selanjutnya.

Image 5 Cara Menghubungi Bantuan WhatsApp di Android

Melalui Email

Selain itu, Anda juga bisa menghubungi dukungan WhatsApp dengan mengirim email ke support@whatsapp.com, terutama apabila masalah Anda berkaitan dengan akun yang ditangguhkan di WhatsApp. Lihat juga cara memulihkan akun WhatsApp yang ditangguhkan.

Jangan lupa untuk menjelaskan masalah Anda sejelas mungkin di email, serta menambahkan informasi yang diperlukan seperti nomor ponsel, dll.

Umumnya, WhatsApp akan membalas email Anda dalam 14 hari.

Melalui Formulir Dukungan

Situs resmi WhatsApp menyediakan formulir untuk meminta bantuan, yang dapat Anda akses di tautan ini. Cukup masukkan informasi dan pesan Anda, kemudian ketuk Langkah Selanjutnya, dan ikuti langkah yang diminta.

Mengenai Kebijakan Privasi

Jika Anda memiliki pertanyaan mengenai kebijakan privasi WhatsApp, Anda bisa mengisi formulir ini  untuk mendapatkan bantuan. Jangan lewatkan juga keunggulan dan kekurangan WhatsApp yang harus Anda ketahui.

Meninggalkan Ulasan di Google Play Store

Cara lain untuk menghubungi WhatsApp adalah dengan meninggalkan ulasan berisi pertanyaan atau keluhan Anda di Google Play Store. WhatsApp akan membalas ulasan Anda dengan solusi atau meminta Anda menghubungi lebih lanjut. Perlu diingat bahwa cara ini bukan cara paling efektif, karena mungkin WhatsApp tidak merespon semua ulasan.

Itulah beberapa cara menghubungi bantuan WhatsApp di Android.

  1. WhatsApp Messenger

    WhatsApp Messenger

    WhatsApp Messenger adalah aplikasi komunikasi untuk mengirim pesan dengan menggunakan koneksi internet. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk chatting, melakukan panggilan, dan mengirim media ke kontak baik nomor lokal maupun internasional tanpa biaya tambahan dan hanya memerlukan koneksi internet. Simak juga cara mengirim pesan kosong di WhatsApp.

Cara Menyembunyikan Nomor Ponsel Anda di WhatsApp
Cara Menyembunyikan Nomor Ponsel Anda di WhatsApp

Di masa ini, nomor ponsel menjadi data pribadi yang sangat sensitif, dan Anda pasti tidak ingin nomor ponsel Anda tersebar kepada orang yang tak dikenal. Lalu bagaimana saat menggunakan WhatsApp? Bisakah Anda menyembunyikan nomor ponsel Anda? Berikut adalah penjelasan cara me…

Cara Mematikan Penyaringan di Telegram
Cara Mematikan Penyaringan di Telegram

Telegram merupakan salah satu aplikasi perpesanan terdepan dalam aspek keamanan dan fitur. Telegram juga memiliki fitur penyaringan, yang menyaring konten sensitif dan tidak menampilkannya kepada pengguna. Hal ini bisa menjengkelkan apabila ada channel Telegram yang Anda suka…

Cara Memulihkan Pesan yang Terhapus di Telegram
Cara Memulihkan Pesan yang Terhapus di Telegram

Anda pernah tanpa sengaja menghapus pesan Telegram dan ingin memulihkannya? Jangan panik, ada beberapa cara yang bisa Anda coba untuk memulihkan pesan. Berikut adalah cara memulihkan pesan yang terhapus di Telegram. Gunakan Fitur Batal Hapus Telegram memiliki fitur untuk memb…

Cara Membuat Transisi di TikTok
Cara Membuat Transisi di TikTok

Tahukah Anda bahwa Anda bisa menambahkan transisi di video TikTok? Transisi bisa membuat video Anda lebih mulus dan terlihat profesional. Penasaran? Berikut adalah cara membuat transisi di TikTok. Cara Membuat Transisi di TikTok Buka TikTok. Ketuk ikon plus. Rekam video atau …

Cara Menghasilkan Uang di Telegram
Cara Menghasilkan Uang di Telegram

Saat ini, tidak hanya media sosial yang bisa Anda gunakan untuk menghasilkan uang. Aplikasi lain seperti WhatsApp atau Telegram juga dapat menghasilkan uang apabila Anda menggunakannya dengan cerdas. Berikut adalah cara menghasilkan uang di Telegram. Fakta Tentang Telegram Be…