Cara Menjadwalkan Siaran Langsung di Instagram
Tahukah Anda bahwa kini Instagram menyediakan fitur yang memungkinkan Anda untuk menjadwalkan dan mempromosikan siaran langsung Instagram hingga 90 hari sebelumnya? Berikut adalah cara menjadwalkan siaran langsung di Instagram.
Dengan fitur penjadwalan baru ini, para penonton bisa mengetuk siaran yang dijadwalkan untuk mendapatkan pengingat sehari dan 15 menit sebelum siaran langsung dimulai. Selain itu, para kreator juga bisa mempromosikan siaran langsung mereka yang akan datang dengan stiker cerita untuk siaran langsung dijadwalkan.
Dalam beberapa bulan ke depan, Instagram juga akan menambahkan opsi latihan Live baru, yang akan memungkinkan penyiar untuk melakukan latihan offline untuk mengetes hal-hal seperti pencahayaan hingga koneksi internet sebelum memulai siaran langsung dengan penonton. Anda mungkin juga akan tertarik dengan cara meraih centang biru/verifikasi di Instagram.
Cara Menjadwalkan Siaran Langsung di Instagram
- Buka Instagram.
- Usap layar ke kanan untuk membuka jendela cerita, kemudian geser teks “cerita” ke kanan hingga berubah menjadi Langsung.
- Ketuk Jadwalkan.
- Masukkan judul siaran langsung dan waktu mulai.
- Ketuk Jadwalkan Video Siaran Langsung.
- Akan muncul pemberitahuan bahwa siaran langsung Anda sudah dijadwalkan, beserta opsi untuk membagikan siaran langsung sebagai postingan. Jika Anda ingin membagikannya, ketuk Bagikan sebagai Postingan. Jika tidak, ketuk Bagikan Nanti.
- Jika Anda memilih membagikan sebagai postingan, Anda akan diminta untuk memilih foto postingan, kemudian mempostingnya. Postingan ini akan berisi jadwal siaran langsung Anda.
Itulah cara menjadwalkan siaran langsung di Instagram. Lihat juga cara menyimpan cerita Instagram sebagai draf.
Instagram
Aplikasi jejaring sosial khusus untuk membagikan foto hasil karya Anda dengan pengguna Instagram lainnya. Selain foto, Anda bisa membagikan video dan momen keseharian Anda melalui Story Instagram. Temukan dan ikuti akun serta tagar favorit Anda, dan berinteraksilah dengan pengikut Anda. Tersedia alat untuk menyunting foto sebelum mengunggahnya. Anda mungkin juga akan tertarik dengan koleksi aplikasi cerita Instagram terbaik.