Cara Membisukan Chat Individu, Grup & Status di WhatsApp

Image 7 Cara Membisukan Chat Individu, Grup & Status di WhatsApp

Beberapa waktu yang lalu, WhatsApp mengeluarkan fitur di mana pengguna bisa membisukan chat dari kontak individu. Sebelumnya, pengguna hanya bisa membisukan chat grup. Dengan fitur baru ini, Anda tidak perlu memblokir kontak yang menjengkelkan, cukup bisukan dan abaikan saja. Selain chat, Anda juga bisa membisukan status dari kontak tertentu. Berikut adalah tutorial cara membisukan chat individu, grup, dan status di WhatsApp.

Membisukan Chat Individu atau Grup di Android

Untuk menggunakan fitur ini, Anda harus menggunakan WhatsApp versi 2.12.197 atau lebih baru. Oleh karena itu, pastikan bahwa WhatsApp Anda adalah versi terbaru. Kemudian:

  • Buka WhatsApp, lalu ketuk chat kontak atau grup yang ingin dibisukan.
  • Ketuk ikon menu berupa tiga titik.

Image 6 Cara Membisukan Chat Individu, Grup & Status di WhatsApp

  • Ketuk Bisukan notifikasi.

Image 1 Cara Membisukan Chat Individu, Grup & Status di WhatsApp

  • Pilih berapa lama Anda ingin membisukan chat tersebut, lalu ketuk OKE.

Image 2 Cara Membisukan Chat Individu, Grup & Status di WhatsApp

Membisukan Status di Android

Membisukan status dari kontak tertentu sangat mudah:

  • Ketuk dan tahan ikon status kontak yang ingin dibisukan.
  • Ketuk Bisukan.

Image 3 Cara Membisukan Chat Individu, Grup & Status di WhatsApp

Batal Membisukan Status di Android

Status yang dibisukan akan muncul di bagian paling bawah daftar status. Anda tetap bisa melihatnya dengan mengetuk status tersebut. Untuk membatalkan pembisuan, ketuk dan tahan status tersebut, lalu ketuk Bunyikan.

Image 4 Cara Membisukan Chat Individu, Grup & Status di WhatsApp

Begitulah cara membisukan chat individu, grup dan status di WhatsApp.

  1. WhatsApp Messenger

    WhatsApp Messenger

    WhatsApp Messenger adalah aplikasi komunikasi untuk mengirim pesan dengan menggunakan koneksi internet. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk chatting,melakukan panggilan, dan mengirim media ke kontak baik nomor lokal maupun internasional tanpa biaya tambahan. Anda juga bisa melakukan panggilan video maupun audio gratis.

Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram
Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram

Telegram adalah salah satu aplikasi pesan instan yang banyak digunakan, nggak cuma buat chatting, tapi juga buat berbagi berbagai macam file. Mulai dari foto, video, sampai dokumen penting kayak PDF atau presentasi kerja, semuanya bisa dikirim lewat Telegram. Tapi pernah ngga…

Cara Membuat dan Menggunakan Koleksi Instagram
Cara Membuat dan Menggunakan Koleksi Instagram

Instagram sudah menjadi bagian dari keseharian kita. Mulai dari foto, video, hingga reels, ada banyak konten seru yang bisa kita nikmati. Tapi, gimana kalau kamu ingin menyimpan postingan favorit tanpa harus scroll panjang-panjang? Nah, di sinilah fitur koleksi Instagram jadi…

Cara Memberi Komentar Publik di Story Instagram
Cara Memberi Komentar Publik di Story Instagram

Story Instagram bukan hanya untuk berbagi momen sehari-hari; fitur ini juga menyediakan cara seru untuk berinteraksi dengan teman, influencer, atau brand favorit. Kini, kamu bahkan bisa meninggalkan komentar publik di story temanmu! Jika kamu ingin tahu cara melakukannya dan …