Tingkatkan Volume dan Suara Android Anda
Sering jengkel dengan volume Android yang rendah walaupun sudah disetel ke volume optimal? Kalau begitu, Anda bisa mencoba melakukan beberapa cara berikut untuk meningkatkan volume dan suara Android Anda.
Beberapa Penyebab Volume Rendah di Android
Ada beberapa hal yang mungkin menyebabkan volume yang rendah di Android:
- Ponsel Anda sedang terhubung ke speaker Bluetooth atau perangkat lainnya yang memutar suara,
- Sebuah aplikasi sedang berjalan di latar belakang yang mempengaruhi volume keseluruhan,
- Mode Jangan Ganggu sedang aktif,
- Ada masalah di perangkat keras seperti speaker atau headphone.
Jika volume Android Anda masih rendah walaupun sudah menangani isu-isu di atas, Anda bisa mencoba beberapa cara dan aplikasi yang membantu meningkatkan volume Android.
Matikan Mode Jangan Ganggu.
Selain mode senyap, mode Jangan Ganggu juga dapat mempengaruhi volume ponsel Anda. Jika ponsel Anda memiliki fitur ini, sebaiknya matikan fitur agar volume ponsel lebih keras. Caranya: Buka Setelan> Bunyi dan Getar> Jangan ganggu> Ketuk toggle untuk mematikannya.
Matikan Bluetooth
Untuk memutuskan hubungan ke perangkat Bluetooth, geser bilah pemberitahuan Anda, kemudian ketuk ikon Bluetooth yang sedang menyala di panel setelan cepat. Pastikan ikon Bluetooth telah berubah menjadi abu-abu.
Bersihkan Speaker Eksternal Anda
Jika speaker eksternal Anda sudah tidak sekeras dulu, cobalah untuk membersihkannya dengan kuas atau semprotan angin bertekanan.
Bersihkan Kotoran dari Jack Headphone Anda
Kotoran dapat terperangkap di jack headphone seiring waktu, dan ini mungkin mempengaruhi volume dan kualitas suara yang dihasilkan. Untuk membersihkannya, gunakanlah jarum atau peniti.
Periksa Kabel Headphone
Jika Anda sudah menggunakan headphone sejak lama, kabel headphone Anda mungkin sudah sedikit rusak. Periksalah apakah ada robekan atau kerusakan di kabel yang dapat mempengaruhi volume ponsel.
Atur Suara dengan Aplikasi Equalizer
Cara lain yang dapat Anda coba adalah dengan menggunakan aplikasi equalizer, yang memungkinkan Anda untuk mengatur frekuensi suara tertentu sehingga suara lebih jernih dan jelas.
Gunakan Aplikasi Pembesar Volume
Selain equalizer, aplikasi pembesar volume juga bisa digunakan untuk memperbesar suara di smartphone Anda.
Atur Suara Melalui Setelan Apabila Tombol Volume Rusak
Jika suara smartphone tidak bertambah keras walau Anda telah menekan tombol volume, ada kemungkinan tombol volume tersebut rusak. Selain memperbaikinya, Anda dapat mencoba mengatur volume di Setelan> Bunyi dan getaran> Volume, lalu menaikkan volume yang diinginkan.
Tutup Aplikasi yang Memutar Audio
Beberapa aplikasi yang memutar musik atau video memiliki setelan volume sendiri, yang dapat mempengaruhi volume keseluruhan ponsel. Karena itu, cobalah menutup aplikasi seperti itu apabila sedang tidak digunakan.
Itulah beberapa tips untuk meningkatkan volume di ponsel Android. Berikut adalah beberapa aplikasi yang akan membantu Anda meningkatkan volume di Android.
Equalizer FX
Nikmati kualitas suara yang lebih baik dan keras dengan aplikasi ini. Dapat digunakan untuk mengatur frekuensi suara, memperkeras volume, memperkeras bass, dan masih banyak lagi. Dilengkapi dengan virtualisasi suara yang dapat memperkeras efek stereo musik. Tersedia widget equalizer yang memudahkan Anda untuk mengaksesnya dari layar awal.
VLC for Android
Putar berbagai macam media video dan audio di Android dengan aplikasi ini. VLC dapat memutar segala jenis video dan audio. Dilengkapi dengan filter dan equalizer untuk memutar audio dengan jernih dan keras. Mendukung subtitle, rotasi otomatis, dan gestur untuk mengatur kecerahan dan volume. Volume audio dapat diputar hingga 200 persen batas normal di aplikasi ini.
MX Player
Pemutar video yang lengkap dan mudah digunakan. Bisa memutar semua format video. Atur kecerahan layar dan volume hanya dengan menggeser layar, dan cubit layar untuk memperbesar dan memperkecil tampilan. Audio dapat ditingkatkan sebanyak 200 persen dari batas normal. Anda bisa mencari subtitle langsung di aplikasi ini.