5 Aplikasi Android Terbaik untuk Menggambar dan Melukis di 2019
Jika Anda suka menggambar atau melukis, Anda harus mencoba melakukannya di smartphone atau tablet. Menggambar di smartphone dapat dilakukan di mana saja, dan tidak menghabiskan peralatan seperti kertas atau pensil. Anda juga memiliki lebih banyak kontrol untuk membuat karya Anda sesuka hati.
Berikut adalah 5 aplikasi Android terbaik untuk menggambar dan melukis di 2019.
Adobe Illustrator Draw
Adobe Illustrator Draw merupakan aplikasi dari Adobe yang terkenal dengan perangkat lunak untuk membuat karya grafis seperti Photoshop dan Illustrator. Aplikasi Android ini memungkinkan Anda untuk menghasilkan karya seni melalui smartphone. Buat sketsa dan lukisan dengan 5 jenis pena berbeda yang dapat diatur warna, ukuran, dan transparansinya. Dapat melakukan zoom hingga 64x untuk melihat detil terkecil sekalipun.
MediBang Paint Tablet-drawing
Aplikasi untuk membuat karya seni digital langsung di smartphone atau tablet Android Anda. Ringan dan dirancang dengan antarmuka yang intuitif agar mudah digunakan. Menyediakan banyak pilihan peralatan menggambar dan efek untuk membuat karya seni digital dan komik. Tersedia versi desktop yang bisa disinkronisasikan untuk memudahkan akses ke karya Anda di platform apapun.
ArtFlow: Paint Draw Sketchbook
Buat gambar dan lukisan keren di smartphone Anda melalui aplikasi ini. Menyediakan sejumlah alat untuk menggambar dan melukis seperti 80 jenis kuas, alat penghapus, pengisi, dll. Karya dapat diekspor dalam bentuk JPG, PNG, bahkan PSD untuk diedit kembali di Photoshop. Dapat diunduh dan dicoba secara gratis.
SketchBook – draw and paint
Ingin menuangkan ide seni Anda kapanpun dan dimanapun? Unduh aplikasi ini di smartphone Android Anda untuk melakukannya. Mulai dari sketsa kasar hingga karya seni yang sempurna, aplikasi ini siap membantu Anda mewujudkannya. Menyediakan 10 jenis kuas yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan, mendukung hingga 3 layer dan 6 mode blending, serta dapat melakukan zoom hingga 2500%.
How to Draw – Easy Lessons
Ingin bisa menggambar hewan, bunga, dan bentuk-bentuk dasar lainnya? Pelajari caranya dengan aplikasi ini. Menyajikan panduan langkah demi langkah untuk menggambar objek seperti hewan, tokoh kartun, bunga, dan masih banyak lagi. Anda bisa mencoba berbagai gaya untuk menggambar. Cocok digunakan untuk anak-anak maupun orang dewasa yang ingin belajar menggambar.