Punya Masalah dengan WhatsApp? Ini Solusinya

Image 1 Punya Masalah dengan WhatsApp? Ini Solusinya

Banyaknya fitur yang ditawarkan dan luasnya jangkauan pengguna membuat WhatsApp menjadi salah satu aplikasi pesan singkat paling populer. Hal itu bukan berarti WhatsApp tidak memiliki kekurangan. Beberapa masalah bisa dialami oleh pengguna, dan bagi pengguna yang kurang familiar mungkin akan kesulitan menyelesaikan masalah tersebut. Untuk itu, kami telah merangkum berbagai masalah yang mungkin Anda temukan di WhatsApp dan solusinya.

Masalah Penginstalan WhatsApp

  • Tidak Bisa Menginstal WhatsApp
    Aplikasi WhatsApp hanya bisa dipasang di perangkat Android 2.1 (Eclair) ke atas. Oleh karena itu, jika Anda memiliki smartphone Android lama, sebaiknya pastikan bahwa versi Android Anda kompatibel dengan WhatsApp. Silakan menuju Setelan> Tentang Ponsel untuk mengecek versi Android.

Image 1 Punya Masalah dengan WhatsApp? Ini Solusinya

  • Kurangnya Ruang Penyimpanan
    Anda bisa mengalami masalah saat penginstalan apabila ruang penyimpanan smartphone Anda tidak mencukupi. Untuk masalah ini, silakan buka Setelan>Penyimpanan. Anda bisa mengelola dan menghapus berkas untuk membuka ruang penyimpanan.
  • Tidak Bisa Terhubung ke Play Store
    Tidak bisa terhubung ke Google Play Store adalah masalah yang umum. Untuk mengakalinya, Anda bisa mengunduh apk WhatsApp dari sumber lain (salah satunya AndroidOut, dengan tautan yang kami sediakan di bawah). Namun untuk menginstal apk, Anda harus mengizinkan pemasangan aplikasi dari sumber tidak dikenal. Caranya, buka Setelan> Keamanan> Ketuk toggle atau centang Sumber tidak dikenal.

Image 2 Punya Masalah dengan WhatsApp? Ini Solusinya

  • Tidak Menerima Kode Verifikasi
    Saat membuat akun WhatsApp, Anda akan dimintai nomor telepon untuk verifikasi. Pastikan Anda memasukkan kode negara dan nomor telepon yang benar agar SMS verifikasi dapat Anda terima. Jika Anda belum menerima SMS juga, Anda bisa memilih opsi Telepon.
  • Tidak Bisa Terhubung ke WhatsApp
    Cek apakah data seluler atau koneksi Wi-Fi telah aktif di smartphone Anda dengan menuju Setelan > Wi-Fi dan jaringan. Selain itu, Anda bisa mencoba menghapus cache WhatsApp dengan menuju Setelan> Aplikasi > WhatsApp> Hapus cache.

Image 3 Punya Masalah dengan WhatsApp? Ini SolusinyaMasalah ini juga bisa terjadi apabila WhatsApp Anda adalah versi yang sudah sangat lama. Dalam kasus tersebut, Anda bisa memperbarui WhatsApp di Google Play Store atau mengunduh apk versi terbaru.

Masalah Kontak WhatsApp

  • Tidak Bisa Melihat Kontak di WhatsApp
    Jika Anda tidak melihat salah satu kontak di WhatsApp, pastikan nomor kontak sudah benar dan pastikan bahwa akun WhatsApp kontak tersebut masih aktif. Menghapus cache juga mungkin bisa membantu. Untuk melihat kontak yang baru saja Anda tambahkan, ketuk ikon menu di bagian Kontak, dan ketuk Perbarui.

Image 4 Punya Masalah dengan WhatsApp? Ini Solusinya

  • Kontak Ganda
    Jika Anda memiliki kontak ganda di WhatsApp, Anda bisa menghapusnya secara manual dengan menghapus kontak ganda di buku telepon Anda, atau menggunakan metode lainnya untuk menghapus kontak ganda.
  • Menambahkan Kontak Internasional di WhatsApp
    Pastikan bahwa Anda telah memasukkan kode negara yang benar sebelum nomor telepon kontak yang ingin ditambahkan.
  • Memblokir Kontak di WhatsApp
    Ketuk profil kontak, kemudian ketuk ikon i. Atau buka ruang obrolan kontak, ketuk ikon menu, lalu ketuk Lihat kontak. Geser ke bawah hingga Anda menemukan pilihan Blokir Kontak.

Image 5 Punya Masalah dengan WhatsApp? Ini Solusinya

Masalah Obrolan di WhatsApp

  • Menonaktifkan Centang Biru
    Di WhatsApp versi baru (2.11.444 ke atas) Anda bisa menonaktifkan tanda terbaca berupa centang biru dengan membuka WhatsApp> Setelan> Akun> Privasi> dan hilangkan centang di Laporan dibaca.

Image 9 Punya Masalah dengan WhatsApp? Ini Solusinya

  • Menyembunyikan Terakhir Dilihat
    Untuk menyembunyikan waktu Anda terakhir membuka WhatsApp, buka Setelan> Akun> Privasi> Terakhir dilihat> pilih Tidak ada.

Image 10 Punya Masalah dengan WhatsApp? Ini Solusinya

  • Tidak Bisa Membuka Peta di WhatsApp
    WhatsApp memungkinkan penggunanya untuk berbagi lokasi. Jika Anda ingin membuka lokasi yang dikirimkan namun tidak bisa, mungkin aplikasi Google Maps Anda perlu diperbarui. Untuk itu, silakan perbarui Google Maps di Google Play Store atau dengan mengunduh apk versi terbaru.
  • Tidak Bisa Mengunduh Konten Media di WhatsApp
    Jika Anda tidak bisa membuka media yang dikirimkan kepada Anda, kemungkinan terdapat masalah konektivitas atau penggunaan data. Untuk mengatasinya, buka Setelan> Penggunaan data dan penyimpanan> Unduh otomatis media> Pilih preferensi pengunduhan otomatis Anda saat menggunakan data seluler ataupun Wi-Fi.

Image 11 Punya Masalah dengan WhatsApp? Ini Solusinya

Masalah Lainnya

  • WhatsApp Tidak Merespon (Macet)
    Masalah ini umumnya dialami ketika Anda terlalu banyak membuka aplikasi. Anda cukup mengetuk OK ketika muncul pesan error, menutup aplikasi lainnya yang tidak digunakan, lalu jalankan WhatsApp kembali.
  • Tidak Bisa Mencadangkan Data WhatsApp
    Anda bisa mencadangkan obrolan WhatsApp dengan menuju Setelan> Chat> Cadangan Chat> Cadangkan.

Image 14 Punya Masalah dengan WhatsApp? Ini Solusinya

Jika terjadi masalah, kemungkinan koneksi internet Anda sedang tidak stabil, atau kapasitas penyimpanan awan Anda telah penuh. Untuk mengatasinya, pastikan jaringan Anda sedang stabil, dan pastikan bahwa masih terdapat ruang penyimpanan di akun penyimpanan awan Anda.

  • Masalah Saat Memulihkan Data WhatsApp
    Data cadangan WhatsApp dapat digunakan untuk memulihkan riwayat obrolan di ponsel baru. Jika Anda menemukan kesulitan dalam memulihkan data, Anda bisa mencoba menggunakan dr.Fone, yakni program komputer yang dapat memulihkan data dari berbagai sumber seperti iCloud, OneDrive, dll. Anda cukup menghubungkan ponsel Anda ke komputer, jalankan dr.Fone, dan pulihkan data dari penyimpanan awan.
  • Menghapus Akun WhatsApp
    Perlu diingat bahwa menghapus akun WhatsApp dan menghapus aplikasi WhatsApp adalah dua hal berbeda. Untuk menghapus akun WhatsApp, buka Setelan> Akun> Hapus akun saya> kemudian masukkan nomor telepon dan ketuk Hapus Akun Saya.

Image 14 Punya Masalah dengan WhatsApp? Ini Solusinya

Untuk menghapus aplikasi WhatsApp dari smartphone Anda, silakan menuju Google Play Store, cari WhatsApp, dan ketuk Uninstal.

Demikianlah masalah-masalah yang mungkin Anda alami saat menggunakan WhatsApp beserta solusinya. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda.

  1. WhatsApp Messenger

    WhatsApp Messenger

    WhatsApp Messenger adalah aplikasi komunikasi untuk mengirim pesan dengan menggunakan koneksi internet. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk chatting,melakukan panggilan, dan mengirim media ke kontak baik nomor lokal maupun internasional tanpa biaya tambahan. Anda juga bisa melakukan panggilan video maupun audio ke satu orang atau beberapa orang sekaligus.

Cara Membuat dan Menggunakan Koleksi Instagram
Cara Membuat dan Menggunakan Koleksi Instagram

Instagram sudah menjadi bagian dari keseharian kita. Mulai dari foto, video, hingga reels, ada banyak konten seru yang bisa kita nikmati. Tapi, gimana kalau kamu ingin menyimpan postingan favorit tanpa harus scroll panjang-panjang? Nah, di sinilah fitur koleksi Instagram jadi…

Cara Memberi Komentar Publik di Story Instagram
Cara Memberi Komentar Publik di Story Instagram

Story Instagram bukan hanya untuk berbagi momen sehari-hari; fitur ini juga menyediakan cara seru untuk berinteraksi dengan teman, influencer, atau brand favorit. Kini, kamu bahkan bisa meninggalkan komentar publik di story temanmu! Jika kamu ingin tahu cara melakukannya dan …

Cara Menambah Musik di Profil Instagram
Cara Menambah Musik di Profil Instagram

Hai para pengguna Instagram! Siapa sih yang nggak suka dengerin musik? Sekarang, kamu bisa bikin profil Instagram kamu jadi makin keren dengan menambahkan lagu favoritmu. Lagu ini bisa jadi cara seru buat nunjukin kepribadian atau suasana hati kamu. Musik di profil juga bikin…

Cara Melihat Postingan Instagram Tanpa Akun Secara Legal
Cara Melihat Postingan Instagram Tanpa Akun Secara Legal

Anda ingin melihat postingan Instagram seseorang, tetapi tidak memiliki atau tidak ingin membuat akun Instagram? Ikutilah cara melihat postingan Instagram tanpa akun secara legal berikut ini. Menggunakan URL profil Buka peramban di ponsel atau komputer Anda Di bilah URL, keti…