Cara Menambahkan Pesan Kunci Layar di Android
Tahukah Anda bahwa Anda bisa menambahkan pesan di layar kunci Anda? Pesan kunci layar adalah fitur yang diperkenalkan di Android Marshmallow. Pesan ini bermanfaat misalnya ketika smartphone Anda hilang, sehingga orang yang menemukannya dapat menghubungi Anda melalui kontak atau alamat yang Anda tinggalkan di layar kunci.
Bagaimana cara membuat pesan kunci layar? Simak langkah-langkahnya berikut ini.
- Buka Setelan.
- Ketuk Keamanan & lokasi.
- Ketuk Preferensi layar kunci.
- Ketuk Pesan kunci layar.
- Ketikkan pesan yang diinginkan, lalu ketuk Simpan.
Begitulah cara untuk menambahkan pesan kunci layar di Android. Prosedur ini mungkin berbeda tergantung jenis smartphone Anda. Jika Anda tidak bisa menemukan Pesan Kunci Layar di Setelan, Anda bisa mencarinya dengan mengetik “Pesan kunci layar” di kotak pencarian setelan.