Cara Menghubungkan Airpod Apple ke Ponsel Android
Earphone nirkabel sedang digandrungi semua orang saat ini. Salah satu yang paling terkenal adalah Airpod dari Apple. Anda suka menggunakan Airpod, tetapi ingin menggunakannya di ponsel Android? Berikut cara menghubungkan Airpod Apple ke ponsel Android.
Walaupun Apple dan Android sangat berseberangan, bukan tidak mungkin untuk menghubungkan Airpod ke Android, karena keduanya sama-sama menggunakan Bluetooth. Berikut caranya:
- Aktifkan Bluetooth di ponsel Anda. Caranya, ketuk opsi Bluetooth yang muncul ketika menggeser bilah pemberitahuan.
- Buka kotak Airpod. Di belakang kotak Anda bisa menemukan tombol bulat yang bisa ditekan. Tekan tombol dan tahan hingga lampu LED menyala. Jika sudah, earphone Apple seharusnya memasuki radar Bluetooth dari ponsel yang ingin dihubungkan.
- Buka opsi Bluetooth di Android, dan tunggu hingga earphone muncul di daftar perangkat yang tersedia. Ketuk nama earphone untuk menghubungkan.
Itulah cara menghubungkan Airpod Apple ke ponsel Android. Walaupun Anda bisa menghubungkan Airpod ke Android, mungkin ada beberapa fitur yang tidak bisa digunakan sebebas di Apple, misalnya gestur.
Anda tidak bisa mengaktifkan Asisten Google dengan mengetuk earphone seperti Siri, atau menyuruh Asisten untuk membuat panggilan. Namun, Anda bisa menggunakan earphone kanan untuk menjeda dan memutar musik, yang merupakan fitur dasar, dan Anda juga bisa menggunakan Airpod dalam panggilan.