Cara Menghentikan Orang Menyebut Anda di Instagram
Pernahkah Anda membuka Instagram dan menemukan bahwa seseorang yang tidak Anda kenal menyebut Anda dalam sebuah komentar? Terkadang hal ini merupakan kesalahan, namun sering juga merupakan hal yang disengaja oleh akun spam. Jika Anda merasa risih dan ingin menghentikannya, Anda bisa mengikuti cara menghentikan orang menyebut Anda di Instagram berikut ini.
Cara Menghentikan Orang Menyebut Anda di Instagram
- Buka Instagram dan buka profil Anda.
- Ketuk ikon menu berupa tiga garis di pojok kanan atas.
- Ketuk Pengaturan.
- Pilih Privasi.
- Ketuk Mentions.
- Ubah toggle yang terpilih menjadi Orang yang Anda Ikuti (jika Anda tidak ingin orang yang tidak Anda ikuti menyebut Anda), atau Tidak seorang pun (jika Anda tidak ingin siapapun, termasuk pengikut dan orang yang Anda ikuti, untuk menyebut Anda).
Memblokir
Jika Anda merasa tidak nyaman dengan orang yang menyebut Anda, Anda bisa memblokir orang tersebut. Caranya, buka profil orang tersebut, ketuk ikon menu berupa tiga titik, kemudian pilih Blokir. Komentar orang tersebut yang menyebut Anda tidak akan hilang dari Instagram apabila ia tidak menghapusnya, tetapi ia tidak akan bisa menyebut Anda lagi setelah diblokir. Simak juga cara menghentikan orang menandai Anda di postingan Instagram.
Itulah cara menghentikan orang menyebut Anda di Instagram. Lihat juga cara mengenali dan menghapus pengikut hantu di Instagram.
Instagram
Aplikasi jejaring sosial khusus untuk membagikan foto hasil karya Anda dengan pengguna Instagram lainnya. Selain foto, Anda bisa membagikan video dan momen keseharian Anda melalui Story Instagram. Temukan dan ikuti akun serta tagar favorit Anda, dan berinteraksilah dengan pengikut Anda. Tersedia alat untuk menyunting foto sebelum mengunggahnya. Lihat juga cara melihat siapa yang menyimpan postingan Instagram Anda.