Aplikasi Android Terbaik untuk Mendengarkan Musik tanpa WiFi atau Sambungan Data
Berbagai aplikasi streaming musik memungkinkan Anda untuk mencari dan memutar musik apapun yang Anda inginkan secara online. Namun tahukah Anda bahwa ada aplikasi dapat memutar musik tanpa koneksi internet? Hal ini tentu akan bermanfaat apabila Anda kehabisan kuota ataupun berada di daerah dengan jaringan yang buruk. Anda bisa menyimpan musik terlebih dahulu ketika Anda terhubung ke internet, kemudian mendengarkannya di saat offline.
Berikut adalah aplikasi Android terbaik untuk mendengarkan musik tanpa WiFi ataupun sambungan data.
Deezer
Temukan dan putar musik favorit Anda dengan aplikasi ini. Dengan Deezer, Anda bisa mendengarkan lagu-lagu terbaik yang disesuaikan dengan selera Anda, lengkap dengan lirik setiap lagu. Anda juga bisa unjuk gigi dengan menyanyi bersama lagu asli dan membagikannya. Tersedia fitur untuk mengunduh lagu agar bisa didengarkan tanpa koneksi internet.
SoundCloud – Musik dan Audio
Soundcloud adalah platform streaming musik, di mana semua orang bisa mengunggah musik dan cover buatan mereka. Di Soundcloud Anda bisa menemukan musik-musik terbaru yang disesuaikan dengan selera Anda. Terdapat berbagai genre mulai dari hip hop, jazz, hingga klasik. Anda bisa menikmati musik secara offline dengan Soundcloud Go+.
Spotify Music
Dengarkan musik dan podcast favorit Anda di manapun Anda berada dengan Spotify Music. Anda bisa membuat daftar putar Anda sendiri dengan koleksi musik favorit, dan membagikannya ke jejaring sosial. Anda juga bisa menemukan lagu baru dengan daftar putar yang dipersonalisasikan sesuai selera Anda. Gunakan Spotify Premium untuk mendengarkan musik dalam keadaan offline.
iHeartRadio Free Music & Radio
Streaming musik sesuka hati Anda di iHeartRadio. Selain musik, Anda juga bisa mendengarkan radio dan podcast di aplikasi ini. Tersedia daftar putar yang disesuaikan dengan mood dan aktivitas. Terdapat juga fitur untuk mengumpulkan semua lagu favorit Anda dalam satu stasiun. Dengan berlangganan paket premium, Anda bisa mendengarkan musik saat offline.
JOOX Music
JOOX adalah aplikasi streaming musik gratis. Dengan aplikasi ini, Anda bisa mendengarkan musik dari koleksi musik yang besar dari seluruh dunia. Buat daftar putar Anda sendiri untuk berbagai kegiatan, serta bagikan musik yang sedang Anda dengarkan ke jejaring sosial. Tersedia fitur untuk mengunduh musik untuk didengarkan saat offline.