5 Aplikasi Android Terbaik Bulan Januari 2019: Zoomerang – TikTok Effects, Slack
Bulan pertama tahun 2019 sudah hampir berakhir. Tanpa terasa, sudah satu bulan berlalu sejak kemeriahan tahun baru. Di akhir Januari ini AndroidOut kembali menghadirkan daftar aplikasi Android terbaik. Aplikasi-aplikasi ini dapat melengkapi keseharian Anda di tahun 2019, baik dalam pekerjaan maupun hiburan.
Simak daftar 5 aplikasi Android terbaik bulan Januari di bawah ini:
Zoomerang – TikTok effects
Buat video pendek dengan efek dan musik. Tidak perlu mendaftar untuk menggunakan aplikasi ini. Cukup sekali ketuk untuk mulai merekam video. Anda bisa menambahkan filter dan musik di video Anda. Tersedia juga peralatan untuk mengedit video sebelum dibagikan ke media sosial. Video juga dapat Anda simpan ke galeri untuk dibagikan nanti.
Slack
Slack adalah aplikasi komunikasi yang cocok digunakan untuk bekerja. Anda bisa berkirim pesan dengan rekan kerja dan mengelola pesan Anda berdasarkan proyek, topik, atau klasifikasi lainnya. Bagikan dokumen dan berkas dengan mudah. Dapat diakses di komputer maupun ponsel, sehingga Anda bisa lebih produktif di mana saja.
Prakiraan Cuaca
Temukan prakiraan cuaca lokal dengan rincian hujan, badai, salju, temperatur, kecepatan angin, dan informasi lainnya dalam waktu nyata. Bisa menampilkan prakiraan cuaca hingga 7 hari ke depan secara mendetail hingga hitungan jam. Anda bisa mencari prakiraan cuaca untuk beberapa lokasi, dan mengelola lokasi-lokasi tersebut. Terdapat widget untuk memudahkan akses.
Headspace: Guided Meditation & Mindfulness
Tenangkan pikiran Anda dan kurangi stres dengan meditasi. Headspace menyediakan panduan meditasi serta teknik-teknik relaksasi lainnya. Aplikasi ini juga menyediakan notifikasi yang mengingatkan Anda untuk sadar dan konsentrasi saat berkegiatan. Selain itu, terdapat juga audio menenangkan untuk tidur yang lebih nyenyak.
Air Quality | AirVisual
Aplikasi yang menampilkan kualitas udara untuk berbagai lokasi di seluruh dunia. Tersedia prakiraan polusi udara dan cuaca untuk 7 hari ke depan, serta rekomendasi langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk meminimalkan paparan polusi udara. Juga menampilkan informasi dan prakiraan polusi udara yang relevan untuk penderita gangguan pernapasan seperti asma.