Hari Emoji Sedunia: 5 Aplikasi Emoji Terbaik untuk Android

image of Hari Emoji Sedunia: 5 Aplikasi Emoji Terbaik untuk Android

Berkirim pesan atau berinteraksi di jejaring sosial tidak akan lengkap tanpa emoji. Emoji memberi Anda kesan ekspresif di pesan obrolan maupun jejaring sosial.

Banyak aplikasi emoji yang bisa Anda temukan di Google Play Store, tetapi aplikasi manakah yang terbaik? Dalam rangka Hari Emoji Sedunia yang jatuh pada hari ini tanggal 17 Juli 2018, berikut adalah daftar 5 aplikasi emoji terbaik untuk Android yang disusun AndroidOut.

  1. GO Keyboard - Emoji, Emoticons

    GO Keyboard – Emoji, Emoticons

    Go keyboard adalah aplikasi papan ketik yang lengkap dengan lebih dari 10.000 tema, 1000 emoji dan GIF, 800 emoticon, 100 font, dan 60 bahasa. Terdapat pencarian emoji dengan prediksi , dan kategori emoji yang memudahkan akses ke emoji. Papan ketik ini kompatibel dengan semua jenis perangkat Android.

  2. Kika Emoji Keyboard-gratis GIF

    Kika Emoji Keyboard-gratis GIF

    Memiliki koleksi lebih dari 1600 emoji dan emoticon. Koleksi emoji diperbarui online di Kika Store, dan Anda bisa memilih emoji yang Anda inginkan untuk diunduh. Personalisasi papan ketik Anda dengan memilih tema atau latar yang sudah disediakan atau dari galeri Anda sendiri. Aplikasi ini mendukung lebih dari 150 bahasa, dan memiliki fitur seperti pengetikan geser dan koreksi otomatis.

  3. Gboard - Keyboard dari Google

    Gboard – Keyboard dari Google

    Aplikasi papan ketik dari Google yang dilengkapi dengan emoji dan GIF serta berbagai fitur seperti pendiktean, ketik geser,  terjemahan, saran, koreksi, dan prediksi kata. Terdapat juga fitur pencarian emoji dan stiker untuk mencari emoji yang Anda inginkan dalam berbagai bahasa.

  4. Papan Ketik TouchPal Emoji

    Papan Ketik TouchPal Emoji

    Aplikasi papan ketik dengan ribuan emoji, stiker, GIF, dan emoticon. Dilengkapi dengan fitur prediksi emoji. Papan ketik ini mendukung lebih dari 150 bahasa. Tampilannya dapat Anda personalisasi dengan memilih warna, tata letak dan tema, termasuk memilih tema dari gambar Anda sendiri. Tersedia juga fitur ketik geser dan clipboard untuk salin dan tempel beberapa teks sekaligus dengan cepat.

  5. Simeji Keyboard

    Simeji Keyboard

    Papan ketik emoji dengan lebih dari 3600 emoji, emoticon, stiker dan GIF. Anda juga bisa membuat emoji dari wajah Anda sendiri dengan mengambil foto atau video yang dilengkapi dengan berbagai filter. Papan ketik ini juga dapat digunakan di berbagai game populer. Kompatibel dengan papan ketik qwerty, qwertz, dan azerty.

Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram
Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram

Telegram adalah salah satu aplikasi pesan instan yang banyak digunakan, nggak cuma buat chatting, tapi juga buat berbagi berbagai macam file. Mulai dari foto, video, sampai dokumen penting kayak PDF atau presentasi kerja, semuanya bisa dikirim lewat Telegram. Tapi pernah ngga…

Cara Membuat dan Menggunakan Koleksi Instagram
Cara Membuat dan Menggunakan Koleksi Instagram

Instagram sudah menjadi bagian dari keseharian kita. Mulai dari foto, video, hingga reels, ada banyak konten seru yang bisa kita nikmati. Tapi, gimana kalau kamu ingin menyimpan postingan favorit tanpa harus scroll panjang-panjang? Nah, di sinilah fitur koleksi Instagram jadi…

Cara Memberi Komentar Publik di Story Instagram
Cara Memberi Komentar Publik di Story Instagram

Story Instagram bukan hanya untuk berbagi momen sehari-hari; fitur ini juga menyediakan cara seru untuk berinteraksi dengan teman, influencer, atau brand favorit. Kini, kamu bahkan bisa meninggalkan komentar publik di story temanmu! Jika kamu ingin tahu cara melakukannya dan …